Dalam menghadapi kelangkaan pupuk subsidi, kades Bancelok belakangan ini beralih dengan pupuk organik, pad kesempatan kades Bancelok menggunakan pupuk organik pada tanamanan padi dan bekerja sama dengan seluruh kelompok tani yang ada di bancelok. Akhirnya pada hari rabu 05/06 pemdes bancelok beserta seluruh kelompok tani merayakan panen raya dari penggunaan pupuk organik tersebut.
Pada kesempatan itu turut hadir Bupati Sampang beserta para Jajaran Forkopimda kabupaten Sampang. Bupati Sampang sangat mengapresiasi langkah kades Bancelok dalam penggunakan pupuk organik.
"Saya sangat apresiasi dengan adanya kegiatan ini, namun juga bisa menjadikan contoh untuk Desa lainnya yang berada di kabupaten Sampang", katanya.
Pada kesempatan itu juga kades Bancelok mengungkapkan keluhan masyarakat bancelok tentang gagalnya panen di masa penanaman kedua di desa Bancelok.
Keluhan masyarakat di desa Bancelok mendapatkan respon cepat dari bupati sampang H. Slamet junaidi.
"Kami siap membantu semua keluhan para petani, agar tujuan swasembada pangan bisa tercapai dengan baik" Lanjut dia. Zaen
0 komentar:
Posting Komentar